PTN – Cikal bakal berdirinya perguruan tinggi di Indonesia ternyata sudah ada saat masa penjajahan. Pada masa itu, terdapat sederet perguruan tinggi yang mulai terbentuk, meski mulanya nama yang dipakai bukanlah nama seperti yang saat ini kita kenal.
Dan perlu Sobat Educate ketahui juga bahwa dulu perguruan tinggi ini program studinya tidaklah seramai seperti sekarang. Penasaran perguruan tinggi mana saja yang terbentuk sejak pra-kemerdekaan dan pasca-kemerdekaan? Simak artikel ini hingga tuntas untuk menambah wawasanmu ya!
Baca Juga: Belum Berhasil Lolos PTN Jalur SNBP-SNBT? Kamu Bisa Coba Seleksi Jalur SMM PTN-Barat
Dikutip dari laman Indonesia Baik, berikut adalah beberapa perguruan tinggi tertua yang ada di Indonesia:
NO | PERGURUAN TINGGI | TAHUN BERDIRI | SEJARAH SINGKAT |
1 | Universitas Indonesia (UI) | 1849 | Universitas Indonesia yang kita kenal saat ini telah berdiri sejak tahun 1849 dengan nama Dokter-Djawa School. Dan pada tahun 1898 berganti nama menjadi School tot Opleiding van Indische Artsen atau STOVIA. |
2 | Institut Teknologi Bandung (ITB | 1920 | ITB berdiri pada tanggal 3 Juli 1920 dengan nama de Technische Hogeschool te Bandung (TH). Perguruan tinggi ini didirikan oleh pemerintah Belanda. Pada tanggal 2 Maret 1959 barulah pemerintah Indonesia meresmikan berdirinya ITB. |
3 | Universitas Islam Indonesia (UII) | 1945 | Cikal bakal terbentuknya Universitas Islam Indonesia (UII) yang kini terletak di Yogyakarta adalah berdirinya Sekolah Tinggi Islam (STI) yang berlokasi di Jakarta. Dan kampus UII ini berdiri pada 8 Juli 1945 atau sama dengan tanggal 27 Rajab 1364 H. |
4 | Universitas Nasional (UNAS) | 1949 | UNAS adalah salah satu kampus swasta tertua yang ada di wilayah Jakarta. Kampus ini didirikan pada tanggal 15 Oktober 1949 |
5 | Universitas Gadjah Mada (UGM) | 1949 | Salah satu kampus favorit ini didirikan pada tanggal 19 Desember 1949 di Yogyakarta. Tidak seperti yang kita kenal saat ini, pada masa itu UGM hanya memiliki fakultas Kedokteran, Kedokteran Hewan, Hukum, Teknik, juga Sastra dan Filsafat. |
6 | Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) | 1951 | UISU adalah salah satu kampus Islam tertua yang berlokasi di Pulau Sumatera. Kampus ini berdiri pada tanggal 7 Januari 1951. |
7 | Universitas Kristen Indonesia (UKI) | 1953 | Kampus UKI didirikan pada 15 Oktober 1953, tetapi dalam catatan notaris kampus ini didirikan pada 18 Juli 1953. |
8 | Universitas Airlangga (UNAIR) | 1954 | Universitas Airlangga diresmikan pada tanggal 10 November 1954 oleh Presiden Ir. Soekarno. |
9 | Universitas Hasanuddin (UNHAS) | 1956 | Perjalanan terbentuknya UNHAS dimulai pada tahun 1947, bermula dari pendirian Fakultas Ekonomi yang merupakan cabang dari Fakultas Ekonomi UI. Dan pada tanggal 10 September 1956, Wakil Presiden Drs. Mohammad Hatta meresmikan kampus Universitas Hasanuddin. |
10 | Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) | 1957 | Sebagaimana namanya, ITS diresmikan pada tanggal 10 November 1957 oleh Presiden Ir. Soekarno dengan nama Perguruan Tinggi Teknik Sepuluh Nopember. Di tahun 1961 barulah dinamakan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). |
Baca Juga: Daftar PTN, PTS, dan Sekolah Kedinasan yang ada di Yogyakarta
Nah Sobat Educate, itu adalah informasi seputar perguruan tinggi tertua di Indonesia. Kamu sudah siap untuk menjadi salah satu mahasiswa di perguruan tinggi Indonesia dan/atau luar negeri? Persiapkan dirimu dari sekarang ya!
Kamu butuh bimbingan untuk lolos seleksi tes PTN? Yuk hubungi Bimbel Educate sekarang juga. Educate juga menyediakan Program Privat online maupun offline khusus untuk kamu yang bercita-cita jadi mahasiswa PTN.
Segera konsultasikan mimpimu ke Educate! Kami siap membantumu meraih mimpi! Educate siap untuk menjadi #sahabatberjuang setiap generasi muda dalam meraih cita-cita mulianya.
SOURCE:
Indonesia Baik
image source:
feb.ui.ac.id