Mau Lanjut Studi Pasca di SPS UPI? 5 Beasiswa Ini Bisa Bantu Ringankan Biaya Pendidikan

Beasiswa S2 UPI
Daftar Isi

PTN – Melanjutkan studi ke jenjang pascasarjana menjadi dilema bagi banyak orang, pasalnya biaya untuk menyambung studi ke jenjang yang lebih tinggi tidaklah murah, biaya per semesternya mungkin bisa 2 atau 3 kali lipat dari biaya satu semester di jenjang sarjana.

Nah tapiii, tentu kamu gak perlu bimbang. Saat ini sudah banyak tersedia beasiswa pendidikan yang bisa menyokong keinginanmu untuk melanjutkan studi ke jenjang pascasarjana. Salah satu universitas yang menyediakan banyak beasiswa adalah UPI.

Sekolah pascasarjana (SPS) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) ini membuka peluang besar untuk para sarjana yang ingin melanjutkan studi ke jenjang magister dan juga doktoral. SPS UPI berkolaborasi dengan beberapa lembaga dalam penyediaan beasiswa untuk jenjang pascasarjana.

Baca Juga: Simak! Ini Perbedaan antara PTN BH dan PTN BLU yang Perlu Kamu Tahu

Dilansir dari laman resmi sps.upi.edu, berikut ini adalah beberapa beasiswa pascasarjana yang ada di SPS UPI:

Beasiswa LPDP

Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) merupakan program beasiswa dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia (Kemenkeu RI). Beasiswa ini mencakup biaya pendidikan, tunjangan hidup, biaya transportasi dan tunjangan lainnya. 

Beasiswa PMDSU

Beasiswa Pendidikan Magister menuju Doktor Sarjana Unggul (PMDSU) adalah program beasiswa dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek). 

Beasiswa ini ditujukan untuk lulusan S1 berprestasi yang ingin langsung menempuh pendidikan S2 dan S3 dalam satu jalur terpadu. Beasiswa ini mencakup biaya pendidikan, tunjangan hidup, serta dukungan riset dan publikasi.

Baca Juga: UNDIP Buka Jalur Tahfidz! Segini Syarat Minimal Hafalannya 

Beasiswa Unggulan

Beasiswa Unggulan adalah program beasiswa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Beasiswa ini mencakup biaya pendidikan dan tunjangan pendukung lainnya.

JFL Scholarship

Beasiswa Jawa Barat Future Leaders Scholarship (JFL Scholarship) adalah program beasiswa dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk putra-putri daerah Jawa Barat.

Beasiswa PDDI

Di samping beasiswa PMDSU, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) juga memiliki program beasiswa Pendidikan Doktor Dalam Negeri (PDDI).. 

Beasiswa PDDI  ditujukan untuk dosen tetap perguruan tinggi di Indonesia guna menempuh studi S3 atau doktor di dalam negeri. Beasiswa ini mencakup biaya pendidikan, tunjangan hidup, serta dukungan riset.

Baca Juga: Persiapkan Dirimu! Berikut Timeline Pelaksanaan SNBP Tahun 2026 

Nah Sobat Educate, itu adalah informasi seputar beasiswa pascasarjana yang bekerja sama dengan Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia (SPS UPI). Kamu sudah siap untuk menjadi salah satu mahasiswa di perguruan tinggi Indonesia? Persiapkan dirimu dari sekarang ya! 

Kamu butuh bimbingan untuk lolos seleksi tes PTN? Yuk hubungi Bimbel Educate sekarang juga. Educate juga menyediakan Program Privat online maupun offline khusus untuk kamu yang bercita-cita jadi mahasiswa PTN. 

Segera konsultasikan mimpimu ke Educate! Kami siap membantumu meraih mimpi! Educate siap untuk menjadi #sahabatberjuang setiap generasi muda dalam meraih cita-cita mulianya.

SOURCE:
sps.upi.edu 

image source:
arsitektur.upi.edu

Bagikan Artikel

Facebook
X
WhatsApp
Telegram

Leave a Comment

Artikel Terkait