Kapan Tanggal UTBK 2020? Berikut Adalah Rinciannya

[vc_row type=”in_container” full_screen_row_position=”middle” scene_position=”center” text_color=”dark” text_align=”left” overlay_strength=”0.3″ shape_divider_position=”bottom” bg_image_animation=”none”][vc_column column_padding=”no-extra-padding” column_padding_position=”all” background_color_opacity=”1″ background_hover_color_opacity=”1″ column_link_target=”_self” column_shadow=”none” column_border_radius=”none” width=”1/1″ tablet_width_inherit=”default” tablet_text_alignment=”default” phone_text_alignment=”default” column_border_width=”none” column_border_style=”solid” bg_image_animation=”none”][vc_column_text]utbk 2020 kapan tanggalnya 1

UTBK 2020 Kapan Tanggalnya?

Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK), merupakan tes masuk ke perguruan tinggi. UTBK dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) sebagai satu-satunya lembaga penyelenggara tes perguruan tinggi terstandar di Indonesia. Keunggulan pelaksanaan UTBK oleh LTMPT adalah hasil tes diberikan secara individu. UTBK 2020 dapat diikuti oleh siswa lulusan tahun 2018, 2019, dan 2020 dari pendidikan menengah (SMA/MA/SMK) dan sederajat, serta lulusan Paket C tahun 2018, 2019, dan 2020. UTBK merupakan syarat utama untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPTN). Jadi UTBK 2020 kapan tanggalnya?

Sejak tahun 2019, Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) merupakan seleksi penerimaan mahasiswa baru dengan menggunakan hasil UTBK saja atau hasil UTBK dan kriteria lain yang ditetapkan bersama oleh PTN. Oleh karena itu, informasi mengenai UTBK menjadi bagian yang tidak terpisah dari SBMPTN. Siswa yang akan mendaftar perguruan tinggi negeri (PTN) melalui SBMPTN harus mengikuti UTBK terlebih dahulu.

UTBK merupakan tes masuk ke perguruan tinggi yang dilaksanakan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Sehingga agar bisa mengikuti proses UTBK hingga SMBPTN, siswa perlu membuat akun LTMPT sebagai langkah awal. Untuk belajar menghadapi UTBK kamu bisa mengikuti bimbel. Apalagi kalau di Educate! Educate memiliki program garansi masuk Kedokteran, Platinum Private, dan kamu akan mendapatkan personal coach, satu siswa satu coach. 

utbk 2020 kapan tanggalnya 2

Berikut penjelasan tahapan pendaftaran UTBK 2020

Jadwal UTBK 2020 sebagai berikut:

  1. Pendaftaran Akun LTMPT:

17 Februari – 05 April 2020

  1. Pendaftaran UTBK 2020:

30 Maret – 11 April 2020

  1. Pelaksanaan UTBK:

20 – 26 April 2020

(Setiap hari terdapat 2 sesi, yaitu pagi dan siang sehingga total terdapat 14 sesi)

  1. Pengumuman Hasil UTBK:

12 Mei 2020 pukul 17.00 WIB.

 

Menurut rilis resmi LTMPT, saat ujian peserta juga perlu membawa sejumlah dokumen. Dokumen yang perlu disiapkan dan dibawa peserta saat ujian UTBK 2020 ialah: 

  1. Siswa SMA/MA/SMK/Sederajat lulusan tahun 2018, 2019 membawa ijazah. 
  2. Siswa SMA/MA/SMK/Sederajat lulusan tahun 2020 membawa Surat Keterangan Identitas Pelajar dari sekolah, sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan foto berwarna terbaru yang bersangkutan dengan ditandatangani oleh kepala sekolah dan dibubuhi cap stempel yang sah.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]